Tae Yeon SNSD cs Kompak Selfie Jelang Rilis 'Catch Me If You Can'
Girls' Generation telah memastikan untuk comeback dengan single terbaru mereka "Catch Me If You Can" pada 10 April mendatang. Kali ini, sang leader, Tae Yeon, mengunggah foto dengan para membernya di akun Instagramnya sebagai pengingat kepada para penggemarnya di Jepang.
Pada foto itu, terlihat Tae Yeon, Tiffany, Sooyoung, Yoona dan Hyoyeon tampil cantik dengan rambut panjang mereka. 1 April lalu, kekasih Baekhyun EXO itu menulis dalam caption-nya, "D-9#CatchMeIfYouCan #GG," untuk mengingatkan single mereka akan rilis 9 hari lagi.
Perwakilan dari SM Entertainment lebih lanjut menambahkan, versi Korea dan Jepang untuk "Catch Me If You Can" akan segera dirilis. "Girls' Generation akan merilis video musik untuk versi Korea dan Jepang dari 'Catch Me If You Can' pada 10 April. Versi Jepang dalam lagu tersebut telah selesai." ujarnya.
Lagu ini akan dirilis bersamaan dengan lagu lainnya, "Girls" melalui berbagai situs musik portal. Versi Jepang dari "Girls" juga akan dirilis pada 22 April depan dan diharapkan fans Jepang juga dapat menikmatinya.

source :wowkeren
Read more: http://www.wowkeren.com/
0 komentar