Instagram Baekhyun dan Tao EXO Capai 3 Juta Followers
Setelah followers di Instagram Chanyeol dan Sehun EXO menembus angka 3 juta, kini giliran 2 member lainnya yang menyusul. Baekhyun dan Tao adalah kedua member yang beruntung tersebut.
Sebelumnya, Baekhyun sempat berhenti meng-update Instagramnya selama 10 bulan. Ia lalu aktif kembali dengan foto mengenai comeback nya dengan member yang lain.
Foto terakhir Baekhyun di Instagram memperlihatkan ia dengan rambut yang basah. Para netter pun meminta kekasih Tae Yeon Girls' Generation ini untuk upload sebanyak mungkin foto selca.
"Aku mohon upload sebanyak mungkin selca!" tulis salah seorang netter. "Kenapa kau cute sekali?!" tulis netter yang lain.
Sementara itu, foto Tao di Instagram meyakinkan para penggemar bahwa ia akan lekas sembuh dari cedera yang dialaminya Februari lalu di "Idol Star Athletics Championship". Ia juga menulis di captionnya, "Aku akan segera sembuh."
"Jaga dirimu baik-baik, Tao!" tulis netter. "Lekas sembuh! Kami tidak ingin kamu sakit!" tulis yang lainnya.
EXO sendiri sedang comeback dengan single mereka, "Call Me Baby" di album baru "Exodus". Tao dikabarkan tidak bisa ikut tampil karena cederanya yang semakin parah

source : wowkeren
Read more: http://www.wowkeren.com/
0 komentar