it's my new world

follow your heart

Latest Posts

- Fakta Unik Tentang Drama Korea -

By 17.23

1.Dibandingkan Sinetron Indonesia, drama Korea memiliki episode yag jauh lebih sedikit berkisar 8 sampai dengan 25 episode. Walaupun sebenarnya juga ada yang memuat 100 episode lebih kebanyakan genre ceritanya adalah drama keluarga atau sanguk drama yaitu drama tentang sejarah.

2.Latarnya sering mengambil tempat – tempat wisata di Korea, selain juga berfungsi untuk promosi pariwisata mereka. Kebanyakan tempatnya adalah pulau Jeju atau pulau Nami. Seperti film Boys Before Flower atau Winter Sonata.

3.Genre drama Korea beraneka ragam, ada action, romance, comedy, mistery, education, history, politik dan banyak lagi. Bukan seperti sinetron yang hanya berkisar tentang perebutan harta, cinta dan wanita.

4.Meskipun memiliki banyak genre, sutradara drama Korea sepertinya menyukai drama dengan alur Cinderella, yaitu kisah cowok kaya yang jatuh cinta dengan gadis keluarga miskin atau biasa – biasa saja. Seperti, BBF, paradise ranch, syungkyunkwan scandal, my sassy girl chun hyang, dan banyak lagi.

5.Banyak drama Korea yang menceritakan perjuangan seseorang untuk mencapai cita – citanya dan mimpi. Baik mengejar mimpi sebagai seorang artis, pekerjaan, ataupun dalam pelajaran. Seperti, syungkyunkwan scandal, prosecutor princess, god of study dan dream high.

6.Ceritanya berdasarkan kehidupan sehari – hari, atau perjalanan hidup seseorang yang menjalani profesinya. Seperti kehidupan seorang pelajar, polisi dokter ataupun guru. Contohnya, god of study, jungle fish, prosecutor princess, sign.

7.Ceritanya menunjukkan bahwa tokoh sangat menghargai cinta. Seorang cowok akan berusaha untuk mendapatkan wanita yang dicintainya walau harus melakukan cara apapun begitupun sebaliknya.

8.Walaupun seorang anak tidak suka dengn cara orang tuanya, atau punya pendapat yang berbeda. Mereka tidak akan menampakkan perkelahian yang berlebihan. Hal itu menunjukkan kalau orang Korea penuh dengan sopan – santun.

9.Artis Korea selalu total dalam berakting baik dalam penghayatan ataupun penampilan fisik yang mendukung kualitas acting mereka. Contohnya Kim Sun ah yang harus menaikkan berat badannya untuk memerankan peran sam soon di my lovely kim sam soon, atau park shin hye yang harus memotong rambutnya sampai benar pendek utuk memerankan peran Gu Minam di drama You’re Beautifull.

10.Biasanya kalau salah satu tokoh ada masalah dengan pasangan, orang tua atau pekerjaannya, mereka akan pergi ke sebuah took atau warung untuk minum arak atau soju.

11.Kebanyakan kisah cinta diawali dengan perkelahian atau rasa saling benci antara tokoh utama tapi dikemas dengan cara yang berbeda. Tapi karena sering bersama rasa cinta akhirnya muncul. Ini menunjukkan kalau dengan pertemuan dan berjalannya waktu rasa cinta akan tumbuh dengan sendirinya.
12.Pemeran jahat dalam drama Korea memiliki alasan mengapa dia bias jahat, bukan dari awalnya sudah jahat seperti sinetron Indonesia. Contohnya di Dream High Yoon Baek Hee yang menjadi jahat karena merasa selama ini tidak pernah dianggap oleh sahabatnya, atau Chae rin yang menjadi jahat karena merasa pacarnya diambil oleh Chai jing dalam drama Princess Hours.

Posting by:
"Komunitas Pecinta Drama korea Dan K-POP" [팝 한국 ]

You Might Also Like

0 komentar